Universitas Jember (UNEJ) banyak
menyisakan hal yang tidak lumrah alias unik dimata saya, tentu bagi mahasiswa
yang lain punya sudut pandang sendiri yang berbeda tentang hal unik tersebut. Malam
ini bercerita mengenai penghuni UNEJ enak juga nih. Memang penghuni dari
sebuah universitas itu tak lain adalah mahasiwa, dosen, satpam, dan beberapa
pahlawan kebersihan, tetapi di sini saya akan menceritakan tentang “penghuni
unik” nya.
Penghuni yang unik? Hmm., Oke
para blogger sekalian ini bukan tentang mahasiswa yang paling pinter atau
tentang pak satpam berwajah unik. Sekali lagi, ini bukan tentang itu. Tetapi
nantinya jika ada yang mau menceritakannya ya tidak apa-apa..
Kampus saya ini memang terkenal
dengan keterbukaannya. Siapapun tak pandang bulu dipersilahkan untuk masuk
Universitas Jember, di pintu depan juga tidak ada tulisan “Orang Miskin
Dilarang Sekolah”. Karena saking terbukanya, orang yang tidak kuliah-pun bisa
dengan mudah mengakses masuk kedalam lingkungan UNEJ. Dan itu sudah biasa.
Penghuni unik yang satu ini
mungkin salah satu efek dari keterbukaan UNEJ tersebut..hehehe. Penghuni itu
adalah kambing. Ya, kambing, salah satu hewan ternak yang sering saya jumpai di
lingkungan kampus. Bertebaran dimana-mana, bahkan awalnya dulu saya sempat
mengira bahwa kambing-kambing tersebut adalah hewan peliharaan kampus. Ya
sejenis wirausaha milik universitas gitu wes.
(Padahal di lingkungan akademik kan dilarang memelihara binatang ya?). Eh
ternyata keliru sodara-sodara, kambing tersebut adalah milik warga yang tinggal
di sekitar universitas Jember. Mereka sengaja ngrumat hewan ikon Shaun the
Sheep itu karena ketersediaan rumput yang melimpah di sini.
Shaun the Sheep |
Biasanya kambing tersebut memang
dibiarkan mencari rumput sendiri, ya tidak diikat atau ditunggu gitu. Jadi saat
ditinggal oleh yang punya, mereka jalan-jalan keliling kampus untuk mencari
rumput bahkan beberapa dari kambing tersebut ada yang iseng. Iseng? Mereka
lewat di depan (luar) kelas saat sedang ada perkuliahan. Untung saja kambing itu
gak masuk kelas ya..hehehe.
Tentu saja itu adalah kejadian
yang cukup unik menurut saya karena jarang saya jumpai di tempat lain. Oh iya,
para kambing ini punya base-camp juga lho. Gaya rekk. Yaitu di
lapangan sepak bola depan perpustakaan pusat. Jadi kalau saya lagi suntuk,
langsung saja meluncur kesana, karena selain tempatnya sejuk, saya bisa
menikmati pemandangan dan ada hiburannya pula. Melihat Shaun the Sheep secara
langsung..hahaha.
Oke, sekian dulu dulur cerita
tentang penghuni unik di UNEJ. Tunggu cerita unik berikutnya dari Sodhunk.
Salam lestari..!
No comments:
Post a Comment