Wednesday 8 June 2016

Akhirnya Skripsi Gue Beres Bro!!!

skripsi sastra inggris
Kira-kira sudah satu tahun yang lalu blog ini saya telantarkan tanpa tersentuh sama sekali dengan alasan klasik bagi mahasiswa semester 14 lebih, ya skripsi. Gara-gara alasan skripsi lah saya tidak menulis disini. Namun, sekarang alhamdulillah tugas negara (skripsi) sudah selesai.

Perjuangan untuk menyelesaikan skripsi tersebut tidak semudah yang dibayangkan oleh adik-adik tingkat atau tetangga sekitar rumah yang selalu menanyakan kapan lulus... hahaha. Apalagi bagi mahasiswa yang hampir mendekati garis Drop Out (D.O). Tekanan jiwa dan raga terasa begitu berat. Pressing karena melihat adik kelas yang sudah diwisuda duluan, pressing dari para mantan yang sudah menggendong anak, dan pressing dari tukang tambal ban yang sekarang sudah naik haji.

Ibu Ketua Jurusan tidak lelah untuk menyemangati saya agar segera menyelesaikan skripsi, mulai dari cara yang halus sampai haluuuusss sekali telah digunakan nya. "Nak, jika bulan ini proposalmu belum siap silahkan mengajukan surat permohonan pindah kuliah.!" Nah, itulah kata-kata horor yang keluar dari Bu Kajur.

Sereeem Broo!! itungan nya sudah lama-lama kuliah selama hampir 15 semester masak disuruh pindah, kan eman-eman. Beban moral yang sangat sangat berat pastinya jika tidak lulus. Dengan sisa waktu yang kurang dari dua bulan lagi dari batas akhir, saya bulatkan tekad untuk ngebut menyelesaikan nya.

Pagi mulai ketemu dan konsultasi dengan dosen pembimbing, siang sampai malam (bahkan sampai menjelang pagi) nggarap skripsi di kontrakan. Begitu seterusnya hingga dua minggu. 2 Minggu Bab 1-5 beressss... Gila..!! Gak masuk akal.!! dan Amaziiing.!!

No comments:

Post a Comment